GENTENG — Suasana khidmat menyelimuti Dusun Wadungdollah, Desa Kaligondo, Kecamatan Genteng pada Senin, 15 Desember 2025. Warga bersama pemerintah desa menggelar tasyakuran pembangunan KDKMP (Koperasi Desa Koperasi Merah Putih) Desa Kaligondo sebagai tanda dimulainya pembangunan melalui prosesi buka bumi dan peletakan batu pertama. Acara ini menjadi awal penting bagi peningkatan fasilitas ekonomi desa yang ke depan diharapkan mampu memberikan manfaat besar bagi masyarakat.
Kegiatan tasyakuran tersebut dihadiri sejumlah unsur pemerintahan, TNI–Polri, hingga tokoh masyarakat. Hadir di antaranya Camat Genteng Satrio, S.Sos, Bati Tuud Koramil 0825/04 Genteng Pelda Wahyu Pandu, Aipda Nanang mewakili Kapolsek Genteng, Kepala Desa Kaligondo Nurhadi, serta Babinsa Desa Kaligondo Sertu Eko Sofyan Hadi. Selain itu, Ketua KDMP Desa Kaligondo Slamet Rusdianto, perangkat desa, hingga tokoh agama turut meramaikan kegiatan tersebut.
Peletakan batu pertama yang dilakukan dalam rangkaian acara ini menjadi simbol dimulainya pembangunan fasilitas koperasi desa yang digadang-gadang akan menjadi pusat penggerak ekonomi setempat.
Dalam suasana kebersamaan, seluruh peserta tasyakuran memanjatkan doa bersama untuk kelancaran, keamanan, dan keselamatan selama proses pembangunan berlangsung. Warga berharap pembangunan ini berjalan tanpa hambatan dan memberikan keberkahan bagi seluruh masyarakat Desa Kaligondo.
Tasyakuran ini bukan hanya seremoni, melainkan wujud sinergi antara pemerintah desa, aparat kewilayahan, dan masyarakat dalam membangun fasilitas ekonomi desa. Dengan hadirnya KDKMP ke depan, diharapkan Desa Kaligondo mampu menghadirkan layanan koperasi yang lebih maju, profesional, dan berdaya saing untuk meningkatkan kesejahteraan warganya.
